December 24, 2014

Perawatan Wajah di Natasha Skin Clinic Center

Beberapa hari yang lalu saya pergi ke Natasha Skin Clinic Center yang tadinya namanya adalah Natasha Skin Care. Keluhan saya adalah jerawat. Sebenarnya saya itu tidak pernah jerawatan sejak dulu. Tapi entah kenapa beberapa bulan terakhir ini kulit saya jadi mulai muncul jerawat. 

Dokter Natasha memberikan saya resep obat dan cream. Katanya karena masih ada jerawatnya belum boleh di facial tapi hanya boleh perawatan sinar. Saya menolak untuk melakukan perawatan hari itu karena sudah ada janji dengan teman saya. Dokternya berpesan untuk tidak mengenakan bedak apapun apalagi bedak padat karena kandungan kimia di dalamnya lebih berat. Setelah jerawatnya sembuh baru boleh pakai bedak tabur merk apa saja. Selama berobat di Natasha harus stop semua cream dan bedak yang biasa digunakan selama ini.

Biaya yang saya keluarkan :
Cream Pagi : 65.000
Cream Malam : 65.000
Cream anti iritasi : 60.000
Toner : 35.000
Sabun : 65.000
Obat minum dua macam : 192.000

Obatnya itu ada yang diminum pagi dan sore. Untuk pagi ada 30 tablet dan harus dihabiskan dalam 8 hari. Jadi, urutan minumnya 6, 6, 4, 4, 3, 3, 2, 2. Kalau yang malamnya cukup 1 dan diberikan 15 tablet (harus dihabiskan). 

Perubahan saya menggunakan cream itu memang cukup cepat. Jerawat langsung kempes dalam hitungan hari. Tapi ketika saya haid, jerawatnya nongol lagi dan kempes setelah haid selesai. Seminggu pertama menggunakan cream, wajah saya berasa kebakar, perih, merah-merah setelah dioles cream. Akhirnya saya menggunakan cream anti iritasi dulu selama dua hari untuk menghilangkan merah-merahnya dan lanjut lagi menggunakan cream pagi malam setelah merah-merahnya hilang.

Sebulan kemudian, saya konsultasi untuk kedua kalinya dengan dokter Natasha. Saya dianjurkan mengambil perawatan chemical peeling. Bedanya dengan facial adalah, kalau facial itu mengangkat kotoran dari luar. Sedangkan chemical peeling mengangkat kotoran dari dalam dan luar. Manfaatnya adalah untuk menghilangkan flek hitam, mengangkat sel kulit mati dan mencerahkan wajah. Saya mengambil dua perawatan sekaligus hari itu. Chemical Peeling dan perawatan sinar atau lebih dikenal sebagai Infrared. 

Perawatannya memakan waktu dua jam. Bisa berbeda setiap orang. Tergantung komedonya di wajah kamu sebanyak apa. Btw, perawatan saya ini di facialnya sampai ke leher. Kalau perawatannya tidak sampai leher mungkin biayanya bisa lebih murah. Tapi, sebaiknya sampai ke leher facialnya karena kulit wajah kita otomatis akan lebih cerah setelah perawatan dan menggunakan cream. Kalau misalnya wajah dan leher warnanya tidak matching kan aneh juga jadinya. 

Chemical peeling itu sama seperti di facial juga. Komedonya dipencetin satu-satu. Setelah selesai facial, dilanjutkan dengan pengolesan cream chemical peeling oleh dokternya. Ternyata tidak seperih seperti dalam bayangan saya. Hanya ini bedanya antara facial dan chemical peeling. Mahalnya diobat chemical peelingnya. 

Setelah 20 menit, wajah saya dibersihkan lagi, terus pindah ruangan untuk perawatan sinar. Perawatan sinar ini ada macam-macam. Ada yang merah, biru. Kalau saya mengambil yang merah untuk menyembuhkan radang, meremajakan kulit, dan juga mencerahkan kulit. Lamanya 20 menit dan pada saat disinar saya diwajibkan menggunakan kaca mata. Rasanya hangat dan sejujurnya kepala saya agak pusing sedikit setelah selesai penyinaran. Kata mbaknya boleh kena sinar matahari tapi harus stop cream pagi dan malam. Jadi selama dua hari ke depan hanya boleh menggunakan sabun, toner dan cream anti iritasi saja.

Setelah perawatan, wajah saya tidak merah-merah. Wajah jadi terlihat lebih ringan karena komedonya sudah diangkat semua. Kulit jadi lebih bersih tentunya. 

Saya harus membayar 590.000 untuk dua perawatan itu. Tapi karena saya mendapatkan diskon untuk Chemical Peeling dari harga 390.000, disc 25% jadinya hanya membayar 292.500. Perawatan sinar dari harga 200.000 disc 10% menjadi 180.000. Total biaya perawatan saya dari 590.000 mendapatkan disc 117.500 menjadi 472.500 untuk dua perawatan. Tidak terlalu mahal sih kalau menurut saya. Masih terjangkaulah dengan harga segitu. 

Hasilnya sudah terlihat keesokan harinya ketika saya bangun tidur. Hari ini adalah hari keempat, radang di wajah saya  sudah hampir sembuh dan terlihat perubahan yang lumayan bagus dan kulit wajah saya jadi kenyal dan halus saat dipegang. Sayangnya, setelah menggunakan creamnya, saya merasa wajah saya jadi agak berminyak. 

Update 22 Juli 2015 :
Saya sudah stop menggunakan cream dari Natasha. Sudah saya bahas di postingan selanjutnya. Silahkan di scroll.
Posted by: caecilia
CS.Com Updated at: December 24, 2014
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...